Posted by : Slamet
Jumat, 30 Maret 2018
Mushola yang tak tersentuh api (Detik.com) |
Kebakaran menghanguskan permukiman padat penduduk di Taman Kota, Jakarta Barat, Kamis (29/3/2018) malam. Musibah itu menghanguskan ratusan rumah. Namun, ada sebuah mushola yang tak tersentuh api.
Saat mengunjungi lokasi pada Jumat (30/3/2018) pagi, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertemu dengan warga, menenangkan dan memberikan dukungan kepada mereka. Selain memastikan kebakaran telah dipadamkan dan tersedianya tempat pengungsian, Anies juga memastikan surat-surat berharga yang hangus dalam kebakaran itu akan diganti oleh pemerintah DKI Jakarta.
"Saya jamin akan diganti, karena ini bagian dari kebutuhan dasar tanpa ada surat itu mereka akan kesulitan mengurus apapun, maka dari itu nanti pak lurah dan camat akan mndata kita bantu semua termasuk biaya akan digratiskan. Saya katakan memang berat dijalani, kita doakan dan mendukung, serta yang pasti seluruh jajaran Sudin di Jakbar akan all out memastikan semua korban tertangani dengan baik," kata Anies.
Pada kunjungan itu, Anies juga menyaksikan sebuah mushola yang tak tersentuh api.
"Ada mushala yang sama sekali tidak terkena, mushalanya aman," imbuhnya seperti dikutip Detik.
Ada warga yang kemudian mengamini hal tersebut. Menurutnya, kobaran api tadi malam tidak menyambar ke area mushola. Menurutnya, api hanya melalap rumah warga.
"Itu mushola yang dulu sempat bapak datangin. Jadi pak, apinya itu mutar pak, nggak kena mushala," kata seorang warga kepada Anies.
Menanggapi mushola yang tak tersentuh api tersebut, netizen menilainya sebagai tanda kekuasaan Allah.
“Jadi ingat kejadian bobolnya tanggul situ gintung tahun 2007, waktu itu ada masjid yang tetap berdiri tegak ditengah tengah bangunan lain yg rata dengan tanah diterjang ganasnya arus” kata Widyantoro Waluyo.
“Masya Alloh.. Allohu Akbar.. bukti kebesaran Mu ya Alloh” kata Adam.
“Subhanallah semoga kehadian ini mengingatkan untuk semakin dekat dengan Allah,” kata Gesha Adit. [Ibnu K/Tarbiyah.net]