Posted by : Slamet Senin, 10 Desember 2018

Bocah Suriah






Namanya Ghina Bou Hamdan. Videonya yang telah ditonton 134 juta kali membuat jutaan orang menangis.

Bocah Suriah ini membawakan lagu Atuna Tufuli pada Januari 2016 lalu di acara MBC The Voice Kids. Di menit pertama, ia menangis dan membuat seluruh juri dan seisi studio menangis.

Selain pemirsa di studio, banyak pula orang yang menonton acara itu dari layar kaca ikut menangis. Demikian pula yang menontonnya melalui Youtube.

Lagu Atuna Tufuli berisikan lirik yang sangat menyentuh, menggambarkan kondisi Suriah, negeri kelahiran Ghina.

Kami datang untuk merayakan hari raya
ketika hari raya kami ingin bertanya kepadamu
mengapa di negeri kami tidak ada hari raya ataupun hiasan lainnya?






Wahai penduduk di seluruh dunia
bumiku telah hancur
bumiku yang merdeka telah dirampas


Demikian penggalan lirik lagu yang dibawakan Ghina. Lagu berjudul Atuna Tufuli ini pertama kali dinyanyikan oleh Remi Bandali, bocah asal Libanon, pada tahun 1985.









Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © SLAMET - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -