Posted by : Slamet
Rabu, 06 September 2017
Muslim Rohingya sedang menghadapi genosida. Mereka yang berhasil menyelamatkan diri kemudian mengungsi, terutama ke perbatasan Myanmar-Banglades. Di pengungsian, kehidupan mereka sangat tidak layak.
Bukan hanya tidak memiliki tempat tinggal yang layak, mereka juga kesulitan mendapatkan makanan. Tidak sedikit anak-anak yang berjuang untuk tetap hidup dengan mengkonsumsi belalang dan ikan mentah yang bisa mereka dapatkan.
Belumkah tergerak diri kita untuk membantu Muslim Rohingya? Mungkin dengan menyimak nasehat Ustadz Hanan Attaki ini kita akan meneteskan air mata lalu membantu mereka.
“Kelak jika mereka masuk surga lebih dulu... karena kezaliman yang mereka hadapi dengan sabar... mereka akan mencari kita di pintu surga. ‘Di mana saudara-saudara yang dulu di dunia menolong kami dengan setiap donasi dan harta mereka’” demikian petikan nasehat Ustadz Hanan Attaki.
“Insya Allah di dunia kita menolong mereka saudara-saudaraku, nanti di akhirat, mereka yang akan menolong kita,” pungkasnya.