Posted by : Slamet Senin, 06 Januari 2020

susi tenggelamkan kapal
ilustrasi

Selama menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti beberapa kali menenggelamkan kapal yang melanggar peraturan perairan di Indonesia. Totalnya berjumlah 556 kapal.






Di antara kapal-kapal itu ada pula Kapal China. Berapa banyak kapal China yang sudah ditenggelamkan Susi?

Dari data Kementerian Kelautan dan Perikanan, sejak Oktober 2014 hingga Oktober 2019, total kapal yang dimusnahkan berjumlah 556 kapal. Terdiri dari:


  • Kapal China 3 kapal
  • Kapal Vietnam 312 kapal
  • Kapal Filipina 91 kapal
  • Kapal Malaysia 87 kapal
  • Kapal Thailand 24 kapal
  • Kapal Indonesia 26 kapal


Sebelumnya, Susi menanggapi pernyataan Luhut dan Prabowo soal Natuna. Ia meminta agar dibedakan antara sahabat, investor dan pencuri. (Baca: Sindiran Susi untuk Prabowo dan Luhut: Bedakan Sahabat, Investor dan Pencuri)






“Bedakan Pencurian Ikan dengan Persahabatan antar negara,” kata Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itu melalui akun Twitter pribadinya, @susipudjiastuti, Sabtu (4/1/2020).



“Persahabatan antar negara Tidak boleh melindungi pelaku Pencurian Ikan & Penegakan hukum atas pelaku Ilegal Unreported Unregulated Fishing. Tiongkok tidak mungkin dan tidak boleh melindungi Pelaku IUUF. Karena IUUF adalah crime/ kejahatan lintas negara 👆👆,” lanjutnya.

“Persahabatan dan Investasi bukan Pencurian Ikan,” tandas Susi. [Ibnu K/Tarbiyah]








Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © SLAMET - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -