Posted by : Slamet Rabu, 03 Agustus 2016

polisi menembak
Kemampuan menembak TNI dan Polri sungguh membanggakan dan harus disyukuri. TNI telah beberapa kali menjuarai kompetisi menembak internasional.

Pada Mei 2016, TNI berhasil memborong medali emas dalam lomba menembak internasional Australian Army Skill and Arms Meeting (AASAM) Tahun 2016 di Victoria Australia. Bahkan dalam ajang itu, TNI mempecundangi Amerika dan Inggris yang perolehan medalinya terpaut sangat jauh. (Baca: Borong Medali Emas, TNI Pecundangi Amerika dan Inggris di Lomba Menembak Internasional)

Sebelumnya pada Februari 2015, TNI juga menjuarai Brunei International Skill Arms Meet (BISAM) ke-11. Pada ajang internasional itu, lagi-lagi TNI mempecundangi Amerika dan Inggris.






Selain TNI, Polri juga memiliki kemampuan menembak yang luar biasa. Di antaranya ditunjukkan dalam video ini.

Seorang polisi memperagakan menembak enam lempengan baja dengan revolver. Lempengan baja yang berjarak 20 meter itu bisa ditembak dengan tepat. Tak hanya menggunakan dua tangan, polisi dalam video ini juga memperagakan menembak dengan tangan kiri.

Selain menggunakan lempengan baja sebagai target, sang polisi juga menggunakan balon-balon yang diletakkan di motor. Dan lagi-lagi, ia bisa menembak sasaran-sasaran itu dengan tepat. Yang lebih menakjubkan, ia menembak balon-balon tersebut dengan posisi yang sulit.

Pujian dan ungkapan kagum pun berdatangan dari netizen.

“Keren nich Pak Polisi-nya,” kata Junaidi Fajri.

“Keren,” kata Andre. [Siyasa/Tarbiyah.net]





Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © SLAMET - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -