Posted by : Slamet
Minggu, 01 Mei 2016
Warga Aleppo menyelamatkan bocah yang terluka akibat serangan udara Rusia dan rezim Bashar Assad (Anadolu) |
Anggota parlemen Palestina dari Hamas Ezat Rasyiq menegaskan, pihaknya mengecam apa yang menimpa masyarakat sipil di Aleppo.
“Kami mengungkapkan kepedihan kami atas berlanjutnya pertumpahan darah rakyat Suriah,” ujarnya seperti dikutip Palestinian Information Center, Ahad (1/5/2016).
Jubir Hamas dalam pernyataan persnya juga mengatakan hal serupa di harian Anadolu.
“Kami mengurtuk apa yang terjadi di Alepo Suriah. Itu merupakan pembantaian berdarah,” tandasnya.
Sejak 21 April lalu, kota Alepo dihujani roket-roket rezim Suriah dan tentara Rusia dan rezim Suriah. Tidak ada rumah sakit yang bisa menampung banyaknya korban luka-luka. [Ibnu K/Tarbiyah.net]