Posted by : Slamet
Minggu, 08 Mei 2016
Pemilihan Walikota London baru saja dimenangkan oleh Sadiq Khan. Bertepatan dengan terpilihnya Walikota muslim pertama di London itu, sebanyak 640 bus akan dipasangi poster dengan kalimat Subhanallah.
Kampanye Islam itu bukan berasal dari Walikota terpilih, tetapi merupakan proyek amal Islamic Relief, sebuah badan amal di Inggris. Namun diperkirakan kampanye ini akan lebih terasa resonansinya di London dengan terpilihnya Sadiq Khan. Bahkan Islamic Relief menggunakan hastag #YesWeKhan di akun Twitternya.
Selain London, bus-bus tersebut juga akan membawa poster itu ke Birmingham, Manchester, Leicester dan Bradford yang merupakan kota-kota dengan populasi Muslim terbanyak dibandingkan kota-kota lain di Inggris.
Subhanallah yang artinya Maha Suci Allah dipilih oleh Islamic Relief sebagai materi iklan yang akan mengingatkan muslim di Inggris untuk membiasakan kalimat thayyibah dan sebagai bagian dari kampanye untuk non muslim sehingga mengenal Islam secara positif.
Lebih jauh, poster iklan itu juga merupakan bagian dari upaya Islamic Relief untuk memobilisasi donasi Muslim Inggris khususnya selama Ramadhan nanti untuk membantuk korban perang di Suriah.
Kampanye tersebut akan beroperasi mulai tanggal 23 Mei mendatang. [Ibnu K/Tarbiyah.net]
Kampanye Islam itu bukan berasal dari Walikota terpilih, tetapi merupakan proyek amal Islamic Relief, sebuah badan amal di Inggris. Namun diperkirakan kampanye ini akan lebih terasa resonansinya di London dengan terpilihnya Sadiq Khan. Bahkan Islamic Relief menggunakan hastag #YesWeKhan di akun Twitternya.
Can we use #London buses to raise funds + raise awareness re meaning of Ramadan? #YesWeKhan https://t.co/L8jqI23Au1 http://pic.twitter.com/wqTAmUrVg6— Islamic Relief UK (@IslamicReliefUK) 8 Mei 2016
Selain London, bus-bus tersebut juga akan membawa poster itu ke Birmingham, Manchester, Leicester dan Bradford yang merupakan kota-kota dengan populasi Muslim terbanyak dibandingkan kota-kota lain di Inggris.
Subhanallah yang artinya Maha Suci Allah dipilih oleh Islamic Relief sebagai materi iklan yang akan mengingatkan muslim di Inggris untuk membiasakan kalimat thayyibah dan sebagai bagian dari kampanye untuk non muslim sehingga mengenal Islam secara positif.
Lebih jauh, poster iklan itu juga merupakan bagian dari upaya Islamic Relief untuk memobilisasi donasi Muslim Inggris khususnya selama Ramadhan nanti untuk membantuk korban perang di Suriah.
Kampanye tersebut akan beroperasi mulai tanggal 23 Mei mendatang. [Ibnu K/Tarbiyah.net]